Fakta-Fakta Tentang Karakter Serial Anime Kuroko no Basket

Serial Anime Kuroko no Basket dibuat berdasarkan manga yang ditulis oleh Tadatoshi Fujimaki yang bercerita tentang sekolah yang memiliki tim basket dimana pemainnya merupakan generasi keajaiban.

Apa itu generasi keajaiban? generasi keajaiban itu adalah generasi dimana ia sudah memiliki bakat dalam suatu bidang sehingga membuat orang tersebut sangatlah hebat dalam menguasai suatu kegiatan.

Generasi keajaiban ini mempunyai tujuan untuk bertanding basket di kejuaraan nasional pada masing masing sekolah.

Serial anime ini dimulai pada 7 April 2012 sedangkan manga yang terlebih dahulu rilis adalah Desember 2008.

Berikut Fakta-fakta yang ada di anime serial Kuroko No Basket

1.Kuroko Tetsuya

Sama seperti judul dari anime ini, Kuroko Tetsuya adalah pemeran utama dalam anime ini yang menjadi pemain bayangan dari kelompok generasi keajaiban.

Tapi tahukah kamu jika karakter ini tidak mengalami perubahan dari konsep awal anime ini akan dibentuk.

2.Kagami Taiga

Karakter utama kedua adalah Kagami Taiga yang merupakan anak pindahan dari sekolah Amerika Serikat ke Jepang, dan Kagami lah yang akan menantang dan mengalahkan semua generasi keajaiban.

Ada beberapa fakta menarik mengenai karakter utama yang satu ini, Pertama kali Kagami diberikan nama Shigero Akiwara, lucu bukan, dan di dalam serial anime ini kagami juga takut hantu.

3.Midorima Shintaro

Menjadi penembak nomor satu di kalangan sekolah, membuat Midorima Shintaro sangat terkenal, dengan memiliki rambut berwarna hijau yang mewakili namanya Mido adalah hijau.

Fakta menarik mengenai karakter satu ini, seperti yang terlihat di serial anime, Midorima sangat jarang terlihat tersenyum, selalu membawa benda benda keberuntungan nya setiap ada pertandingan.

4.Kise Ryouta

Kise Ryota adalah pemain basket terganteng yang ada di serial anime ini, kemampuannya untuk meniru semua gerakan lawan membuat dia menjadi salah satu dari anggota generasi keajaiban.

Dengan gelar generasi keajaiban dan kemampuan basket yang sangat hebat banyak wainta yang tergila gila kepada dirinya.

Nah kawan-kawan itu lah beberapa beberapa fakta karakter yang ada di serial anime Kuroko No Basket, Keren bukan.